Mata kuliah Broadcasting Pendidikan membahas konsep, teknik, dan penerapan siaran dalam konteks pendidikan. Mahasiswa akan mempelajari prinsip dasar produksi audio dan video, format siaran edukatif, serta strategi pemanfaatan media penyiaran untuk mendukung proses pembelajaran. Melalui pendekatan berbasis proyek, mahasiswa akan merancang dan memproduksi konten siaran pendidikan, baik dalam bentuk radio, televisi, maupun platform digital. Mata kuliah ini bertujuan membekali mahasiswa dengan keterampilan teknis dan kreatif dalam memanfaatkan teknologi penyiaran untuk keperluan edukasi.