Mata kuliah Alat dan Mesin Pengolahan membahas tentang gambar skematis, prinsip kerja & operasional dari mesin dan peralatan pengolahan pangan (meliputi : conveyor, pompa, fan, mixer, grinder, separator, crusher, dryer, slicer, dll). Setelah mengikuti kuliah ini, mahasiswa diharapkan dapat mengerti, memahami dan dapat menjelaskan berbagai alat dan mesin pengolahan, prinsip kerja dan penerapannya dalam proses pengolahan hasil pertanian.