Mata kuliah ini terdiri dari 8 pertemuan (7 pertemuan teori dan 1 pertemuan UTS), yang akan membahas tentang anatomi, fisiologi, terminologi medis, dan patologi dari sistem pencernaan dan sistem endokrin. 8 pertemuan awal ini merupakan dasar dalam memahami dan menguasi 8 pertemuan berikutnya (pertemuan 9-16) yaitu tentang klasifikasi dan kodefikasi terkait sistem pencernaan dan sistem endokrin. Diharapkan mahasiswa dapat mengikuti perkuliahan dengan baik dan mampu mencapai hasil akhir yang diharapkan.