Pada mata kuliah ini, mahasiswa akan mempelajari salah satu tujuan pokok dalam sistem informasi geografis yaitu penggunaan sistem berbasis komputer untuk memanajemen data geografis. Dasar teori mengenai sistem informasi geografis, komponen, format data serta metode-metode pengolahan data spasial akan diberikan sehingga mahasiswa akan memiliki pengetahuan tentang bagaimana menyusun, mengolah, menganalisis, serta menginterpretasikan data spasial dalam sistem informasi geografis. Untuk memahami dan memperoleh pengalaman dalam penyusunan data spasial, mahasiswa akan diberikan tugas untuk melakukan penyusunan data spasial sederhana yang disusun sebagai data atributdalam data spasial. Proses konversi data spasial yang digunakan dalam sistem informasi geografis juga akan diberikan dalam mata kuliah ini.